Pages

blog yang menyediakan semua info unik, aneh, lucu ditahun 2015, ada info kesehatan, tips belajar seo mudah, cara membuat website dan lain sebagainya

Wednesday 26 June 2013

Cristiano Ronaldo Duta Mangrove Bali


Hari ini 26 juni 2013 indonesia kembali didatangi Pemain sepakbola dunia bukan nama yang sembarangan Cristiano Ronaldo, pemain yang sangat kontroversial namun masih mempunyai sisi positifnya.

Bertepatan dengan musim liga eropa yang masih libur, Ronaldo meluangkan waktunya untuk berkunjung di Indonesia dengan membantu Indonesia agar selalu mencintai lingkungan terutama ekosistem Laut, ia bersama rombongan Presiden Republik Indonesia menanam Mangrove di Bali, karena ia didaulat juga sebagai duta Mangrove.

Kunjungannya ke Indonesia tidak pertama kali karena sebelumnya ia pernah berkunjung ke Indonesia untuk tujuan kemanusiaan pada tahun 2004 di Aceh saat tsunami besar melanda kawasan itu.

Alasan Ronaldo mau menjadi duta Mangrove bali adalah:
"Semuanya berawal dari tsunami Aceh dan anak bangsa bernama Martunis asal Aceh. Peristiwa inilah yang menyebabkan Ronaldo sangat cinta terhadap mangrove dan mau dipilih menjadi duta mangrove Bali," ujarnya di Tanjung Benoa, Kuta Selatan, Badung, Bali Rabu (26/6/2013).

Ketika Tsunami Aceh 2004 lalu, Martunis duduk di kelas III Sekolah Dasar dan kehilangan orang tua, adik-adik, serta keluarga besarnya.

Martunis terkatung-katung di tengah laut selama 9 hari dan tersangkut di pohon mangrove dengan mengenakan baju kaus bernomor punggung 7, bertuliskan Cristiano Ronaldo.

Penemuan Martunis yang terapung di tengah laut dan tersangkut di pohon bakau tersebut diberitakan media Internasional dan diketahui Ronaldo dan keluarganya.

Usai menyimak berita tersebut, pemain berusia 28 tahun itu akhirnya berkeinginan datang ke Aceh untuk menemui Martunis. "Itulah sebabnya, Ronaldo sangat mencintai mangrove dan langsung menyatakan jika dirinya mau menjadi duta mangrove Bali," ia menambahkan.

Sementara itu, setelah menerima sertifikat dari Menteri Kehutanan, Ronaldo menyatakan sangat senang menjadi duta forum peduli Mangrove Bali.

Kekasih top model Irina Shayk itu juga berterima kasih kepada Presiden SBY karena merelakan waktunya untuk bersama-sama menanam mangrove di Bali. "Semoga dengan ini dapat mendorong masyarakat semua untuk lebih tertarik menanam dan merawat Mangrove di Bali dan Indonesia," ucap pemain terbaik dunia 2008 itu.


Di balik sisinya yang selalu tersorot kamera karena skill, kontroversialnya namun ia mampu membungkam media dengan sisi kemanusiaannya......

Vamos Cristiano Ronaldo
Facebook Twitter Google+

ORANG BIJAK SELALU MENINGGALKAN KENANGAN.!!!

 
Back To Top